Jajaran Forkopimda Kota Tomohon Jenguk Korban Dugaan Keracunan Makanan


TOMOHON, Humas Polda Sulut – Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Tomohon menjenguk puluhan siswa yang diduga mengalami keracunan makanan, Selasa (27/1/2026).

Kapolres Tomohon AKBP Nur Kholis serta jajaran Forkopimda lainnya melakukan peninjauan di RSUD Anugerah Tomohon. Kehadiran pimpinan kota ini bertujuan untuk memastikan seluruh korban mendapatkan penanganan medis yang maksimal dan cepat. 

Berdasarkan data di lapangan, para korban yang merupakan siswa dari sejumlah sekolah di Kota Tomohon tersebut kini tersebar di beberapa fasilitas kesehatan untuk mendapatkan perawatan intensif, di antaranya ​RSUD Anugerah Tomohon

​RS Gunung Maria, ​RS Bethesda dan ​RS Siloam Sonder.

​Dalam kunjungan tersebut, Wali Kota Caroll Senduk menyampaikan rasa prihatin yang mendalam kepada para korban dan keluarga yang mendampingi. Beliau menegaskan bahwa pemerintah daerah berkomitmen menjamin seluruh proses pemulihan berjalan optimal.

​Di sisi lain, Kapolres Tomohon AKBP Nur Kholis menegaskan bahwa pihak kepolisian telah bergerak cepat melakukan penyelidikan.

​”Kami telah melakukan langkah-langkah koordinasi dengan instansi terkait guna menyelidiki dan memastikan penyebab pasti dari dugaan keracunan makanan ini. Fokus utama kami saat ini adalah keselamatan warga, namun penyelidikan tetap berjalan paralel,” ujar Kapolres.

​Kapolres juga menyampaikan harapan agar para siswa yang terdampak dapat segera pulih dan kembali menjalankan aktivitas belajar seperti sedia kala. Pihak Dinas Kesehatan dan kepolisian masih melakukan pendalaman terkait sampel makanan yang diduga menjadi pemicu insiden tersebut

Lebih baru Lebih lama