Mataperistiwa.net -Bandung – Minggu,18 Januari 2026. ikatan Warga Satya Indonesia (IWS I) resmi melakukan langkah strategis dalam memperkuat roda organisasi. Bertempat di Sekretariat IWS I, Jalan Muara Timur No.25, dilaksanakan prosesi penyerahan Surat Keputusan (SK) kepengurusan yang menandai dimulainya babak baru di bawah kepemimpinan Abdul Rochim.
Kegiatan diawali dengan penyerahan SK Ketua Umum oleh Dewan Pengawas, H. Munir Nurhakim ( Abah munir) yang di kenal kepada Abdul Rochim yang kini resmi menjabat sebagai Ketua Umum IWS I. Momentum ini menjadi simbol estafet kepemimpinan untuk membawa organisasi ke arah yang lebih progresif.
Dalam upaya meningkatkan kinerja organisasi secara nasional, jajaran Dewan Pimpinan Pusat (DPP) kini diperkuat oleh figur-figur yang berpengalaman di bidangnya, antara lain:
*Wakil Ketua Umum I: Boy Surakusumah
*Sekretaris Jenderal (Sekjen): Drs. Wawan J. Surakusumah
*Wakil Sekjen: Agus Siswanto
*Bendahara: Santika Sulaeman dan Drs. Wawan Dermawan
Tak hanya di level administratif, IWS I juga melengkapi struktur fungsionalnya dengan melantik Dodo sebagai Ketua Komando Satya Siaga, Yudi Fadjar Maulana sebagai Ketua Rescue, serta Listiawati yang didapuk sebagai Ketua Peranan Perempuan.
Sejalan dengan restrukturisasi di pusat, Ketua Umum Abdul Rochim juga menyerahkan SK kepengurusan untuk tingkat wilayah. Irianto PH secara resmi menerima mandat sebagai Ketua DPW Jawa Barat. Penyerahan ini diharapkan dapat mempercepat koordinasi antara pusat dan daerah dalam menjalankan program kerja organisasi.
Dalam sambutannya, Abdul Rochim menekankan pentingnya profesionalisme dan kepatuhan terhadap aspek hukum dalam menjalankan organisasi. Ia berpesan agar pengurus yang baru segera membentuk susunan yang solid dan adaptif terhadap tantangan jurnalisme masa kini.
”Pembentukan pengurusan baru ini adalah upaya kita untuk menjadikan IWS I lebih baik, lebih profesional, dan tentunya aman secara hukum. Kita ingin organisasi ini memberikan dampak nyata bagi anggota dan masyarakat luas,” tegas Rochim.
Dengan semangat perubahan ini, IWS I berkomitmen untuk terus berinovasi tanpa merubah substansi dasar organisasi, guna mewujudkan ekosistem jurnalisme yang berintegritas dan bermartabat.
Team IWSI.
*Abah munir*


