Kombes Pol Yudhis Wibisana Terpilih Menjadi Serdik Sespimti T.A. 2026, Media Mata Peristiwa-Net Ucapkan Selamat dan Sukses


 Banten – Mata Peristiwa-Net

Keluarga besar Media Mata Peristiwa-Net menyampaikan ucapan selamat dan sukses kepada Kombes Pol Yudhis Wibisana, S.I.K., M.H., yang saat ini menjabat sebagai Direktur Reserse Kriminal Khusus (Dirreskrimsus) Polda Banten, atas terpilihnya sebagai Siswa Pendidikan (Serdik) Sekolah Staf dan Pimpinan Tinggi (Sespimti) Polri Tahun Anggaran 2026.

Terpilihnya Kombes Pol Yudhis Wibisana dalam pendidikan Sespimti ini merupakan bukti nyata atas prestasi, dedikasi, serta integritas tinggi yang selama ini beliau tunjukkan dalam mengemban tugas di institusi Polri. Sebagai salah satu perwira menengah yang berprestasi, beliau dikenal memiliki komitmen kuat dalam menjaga profesionalisme dan penegakan hukum yang berkeadilan.

Langkah Kombes Pol Yudhis menuju pendidikan kepemimpinan tinggi tersebut diharapkan mampu memperkuat jajaran kepemimpinan Polri di masa mendatang. Pendidikan Sespimti Polri sendiri merupakan jenjang pendidikan strategis bagi perwira tinggi yang dipersiapkan untuk memegang peranan penting dalam struktur organisasi Polri dan lembaga pemerintahan.

Keluarga besar Media Mata Peristiwa-Net turut merasa bangga atas pencapaian tersebut.

Selamat dan sukses kepada Kombes Pol Yudhis Wibisana, semoga selalu diberikan kesehatan, kelancaran, serta keberhasilan dalam menjalani pendidikan Sespimti T.A. 2026. Semoga terus membawa nama baik Polri dan menjadi inspirasi bagi generasi penerus," demikian disampaikan pihak redaksi Mata Peristiwa-Net.

Dengan semangat “Fakta Cepat dan Akurat”, Media Mata Peristiwa-Net akan terus mendukung kiprah dan prestasi para tokoh inspiratif yang berkontribusi nyata bagi bangsa dan negara.


Penulis

Riswan Fauzi

Lebih baru Lebih lama